Latest News

8 Website Download Font untuk Desainer Grafis

Hai-hai? Apa kabar sahabat kades?

Hari ini aku akan berbagi 8 Website tempat download font yang bagus tentunya hahahah.



Aku jujur sering sekali mencari-cari font, namun jenis font yang sangat sering aku download dan cari adalah "Sans Serif" kenapa? Karena yaa kesannya modern.

Tentu, Desainer grafis perlu untuk belajar untuk memahami karakter font bukan? Jadi, jangan ragu untuk mendapatkan font-font baru. dengan begitu bisa menambah ilmu dalam font.

Kita langsung saja ke website pertama

1.Dafont http://www.dafont.com/



Siapa yang tidak kenal website ini? web yang pertama kali aku kenal untuk download font. Dan kelebihan dari website ini adalah kita tanpa sadar akan belajar makna, kesan, dan karakter dari sebuah font karena dafont sudah menyediakan kategori-kategori yang memudahkan kita untuk memilih font yang pas untuk sebuah suasana.

2.Font Squirrel https://www.fontsquirrel.com/



Tidak beda dengan dafont, Font Squirrel sama mantapnya. Karena menyediakan font yang 100% gratis untuk kita gunakan komersil atau untuk belajar-belajar saja.

3.Creative Market https://creativemarket.com/


Selain membagikan font. Creative Market memberikan sebuah tampilan font ketika ditempatkan. Tentu, sangat memudahkan kita memilih font jika ditempatkan pada sebuah desain ini dan itu.

4.MediaLoot http://medialoot.com/

Tidak seperti contoh yang diatas, MediaLoot adalah website font yang gratis plus bebayar. Jadi, jangan heran ketika kita sedang memilih font akan ada harganya :D

5.FreebiesBug http://freebiesbug.com/free-fonts/


Untuk website yang satu ini. Menurutku lebih cocok bagi yang berkecimpung didalam bidang web design. Karena, font yang digunakan sangat menarik jika dipasangkan kedalam web design.

6.FontFace Ninja http://fontface.ninja/


Website yang akan tahu nama fontmu. FontFace Ninja merupakan website tempat kita mencari nama font, dan web ini pun memiliki ekstensi untuk browser Firefox, Chrome, dan Safari

7.SimplytheBest Fonts http://simplythebest.net/fonts/


Hampir sama dengan dafont. Website ini membagikan beberapa kategori yang dapat mempermudah kita menemukan font yang cocok untuk proyek kita.

8.Letterhead Fonts http://www.letterheadfonts.com/


Sesuai namanya. Yaa website penyedia font khusus untuk Letterhead, Jadi, yang suka font sejenis ini mari bermain-main ke website ini

Bagaimana sahabat kades? Apakah kalian sudah mendapatkan website yang cocok untuk kalian?. Mari berbagi ke kolom komentar jika ada website font yang lainnya

Terima kasih dan Sampai Jumpa :D

2 Komentar

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama